Kamis, 17 November 2011

Tanda-Tanda Wanita Jatuh Cinta Kepada Anda

Apakah Anda mengetahui tanda wanita yang jatuh hati kepada Anda? Atau Anda sedang jatuh cinta pada seorang wanita, namun bingung mengutarakannya karena belum tahu wanita itu menyukai Anda atau tidak? Nah, solusinya adalah dengan mengenal tanda-tanda wanita yang jatuh hati atau tertarik kepada Anda di bawah ini.

1.Matanya lebih sering berkedip ketika berbicara dengan Anda.
Dia ingin memberikan sinyal bahwa dirinya betah mengobrol atau berminat dengan apa yang Anda ceritakan.

2.Menatap mata anda dengan tatapan dalam dan pupil matanya membesar.

Dia seolah ingin mengatakan bahwa Anda sangat menarik bagi dirinya.

3.Dia akan ikut tertawa dengan anda ketika anda menertawakan suatu hal

meskipun sebenarnya itu tidak lucu sama sekali menurut dia. Namun, dia ingin menunjukkan betapa menghargainya diri Anda. Anda mungkin mengetahui bahwa anda bukan orang yang begitu pandai menyampaikan lelucon, namun setiap kali anda menyampaikan kepadanya, si dia selalu tertawa akan lelucon anda. Nah, ini sudah merupakan tanda-tanda ketertarikan dia kepada anda.

4.Wanita yang tertarik dengan Anda, biasanya akan berusaha mengikuti cara anda berbicara
,
karena dia ingin Anda tetap betah berada di dekatnya dan dia akan takut kalau Anda merasa bosan.

5.Bicarakan dengannya. 
Lihat bagaimana dia menanggapi. Jika jawabannya singkat, mungkin dia tidak tertarik pada Anda. Sebaliknya dengan jawaban dia yang panjang berarti pertanda baik.

6.Perhatikan bagaimana dia melihat Anda. 
Caranya, tataplah kedua bola matanya dengan tajam. Jika dia membalas tatapan dengan durasi waktu yang lebih lama, berarti ada peluang si dia menyukai Anda. Bila masih sering melihat sekeliling, itu menandakan dia ingin seseorang yang berbeda untuk diajak bicara.

7.Beritahu cerita lucu dan lihatlah respons dia tertawa atau enggak
Jika dia tertawa, berarti dia perhatian dan bisa menjadi teman bercerita yang baik untuk Anda.

8.Perhatikan bagaimana reaksi dia ketika Anda berbicara dengan gadis-gadis lain.
 
Jika dia terlihat cemburu dan ingin selalu dekat, berarti Anda memang jantung hatinya.

9.Anda bisa mengetahuinya dengan mudah mengenai hal ini.
Karena si dia pasti sering curi-curi pandang untuk melihat anda. Hal ini menandakan bahwa si dia ingin mengetahui lebih dalam tentang anda.

10.Coba anda sesekali perhatikan si dia, apakah dia tersenyum kepada anda?
Jika ya, mungkin inilah tanda-tanda bahwa anda harus pikirkan dan segera lakukan langkah selanjutnya ^^.

11.Pujian demi pujian selalu dilontarkan kepada anda, 
walaupun yang anda lakukan tidak seharusnya mendapatkan pujian dari dia. Wah, sepertinya si dia sudah benar-benar tertarik kepada anda. Manfaatkan situasi ini, pertahankan apa yang sudah anda lakukan, karena dia sudah merasa nyaman dekat dengan anda.

12.Dalam pembicaraan yang anda lakukan dengan si dia
,
pernahkah terlintas pertanyaan mengenai pribadi anda seperti, alamat rumah anda? no. telpon anda? atau mungkin sudah punya pacar atau belum? Nah, pertanyaan-pertanyaan ini merupakan “petunjuk” dari si dia.

13.Terkadang sebagai kaum laki-laki sudah sepantasnya untuk selalu memulai dan mempertahankan pembicaraan dengan kaum wanita. 
Tetapi dalam beberapa hal pastinya anda pernah kehabisan topik untuk dibicarakan. Lalu tiba-tiba si dia mulai mencoba untuk mencari topik baru dan berbicara dengan anda. Anda harus peka terhadap hal ini, mungkin saja si dia tertarik kepada anda dan merasa nyaman untuk berbicara dengan anda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar